Bhabinkamtibmas Maluk Lakukan Penguatan dan Peningkatan Kapasitas Siskamling

    Bhabinkamtibmas Maluk Lakukan Penguatan dan Peningkatan Kapasitas Siskamling

    Sumbawa Barat NTB - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman untuk masyarakat, bhabinkamtibmas desa Maluk Kecamatan Maluk Aipda Sugeng Riyanto anggota Polsek Maluk Polres Sumbawa Barat melakukan penguatan dan peningkatan kapasitas siskamling desa se-Kecamatan Maluk dalam menghadapi pemilu tahun 2024 mendatang.

    "Kegiatan penguatan dan peningkatan siskamling dilakukan pada Kamis, 02 November 2023, Pukul 09.00 Wita di Kantor Camat Maluk dengan sasaran linmas desa se-Kecamatan Maluk, " kata Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap S. Ik melalui Kasi humas IPDA Eddy Soebandi S. Sos kepada media.

    Eddy menjelaskan, bhabinkamtibmas Desa maluk bersama dengan PS. Panit 1 Binmas Polsek Maluk menghadiri sosialisasi penguatan dan peningkatan kapasitas siskamling desa se-kecamatan maluk dalam menghadapi pemilu tahun 2024.

    Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Maluk Syaifuddin, S. Pd, Ketua KPU KSB, Danposramil Maluk, Kapolsek maluk mewakili PS. Panit 2 Binmas, Kepala desa Pasir Putih, kepala Desa Maluk dan linmas Desa Se-kecamatan Maluk. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Terhadap Masyarakat, Sat Samapta...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Sat Samapta Polres Sumbawa Barat...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Irdam Brawijaya Hadiri Konsolidasi Wilayah Panitia Pemilihan Kecamatan Pilkada se-Jawa Timur
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi

    Tags